Broker adalah perantara (bisa perusahaan atau individu) dilakukannya sebuah transaksi dengan biaya sebagai pembayaran jasanya. Dalam konteks sehari – hari juga dapat disebut sebagai makelar.
Dalam dunia investasi saham broker adalah sebuah perusahaan yang menjadi perantara seorang investor dengan pasar saham. Jadi setiap kita melakukan transaksi kita harus dibantu perantara broker dan sebagai investor kita akan dikenakan biaya pertransaksi (biasanya 0.15% dari total transaksi).
Lalu apa perbedaanya broker dan sekuritas? Broker adalah salah satu fungsi dari sebuah perusahaan sekuritas, selain menjadi broker perusahaan sekuritas juga dapat melakukan fungsi lain seperti penjamin efek (underwriter).